Pertandingan sepak bola usia 45 antar kecamatan se Surabaya di GOR (Gelanggang Olahraga) Gelora Pancasila Surabaya dan dimulai pagi ini (2 Juli 2024). Pertandingan ini untuk merebut kejuaraan piala Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, juga untuk memperingati hari ulang tahun kota Surabaya yang ke 731.
Pertandingan hari ini antara tim Kecamatan Tambaksari melawan Kecamatan Genteng dan dimenangkan oleh tim Kecamatan Tambaksari dengan keunggulan 10 gol.
“Kalau bertanding nanti kalian harus mengukur kekuatan tenaga sendiri. Sebab usia sudah tidak muda lagi, tidak sekuat kala muda dulu. Memang pikiran karep, tetapi sikil mengkeret,” kata Seger Sutrisno, pelatih tim Kecamatan Tambaksari, saat memberi arahan kepada timnya sebelum bertanding sembari bergurau.
Seger Sutrisno, mantan pemain Persebaya era tahun delapan puluhan (tahun 1986 bergabung dengan Persebaya) dan tampak masih semangat tatkala memberi arahan kepada tim Kecamatan Tambaksari.
Pertandingan tersebut diikuti 31 tim dari kecamatan-kecamatan di wilayah kota Surabaya.
Edi Pranoto, S. Pd, MM, Kepala SMK Pariwisata Satya Widya Surabaya, juga ikut di tim Kecamatan Tambaksari. Ditanya lawan yang kuat untuk timnya, Pak Edi, sapaan kesehariannya, mengungkapkan bahwa lawan yang kuat adalah tim dari Kecamatan Pakal (Kecamatan Pakal letaknya paling barat di wilayah kota Surabaya).
“Tim yang kuat buat tim Kecamatan Tambaksari ialah tim Kecamatan Pakal,’ kata Pak Edi serius.
*
Poedianto